back to top
Rabu, November 20, 2024

Infrastruktur Desa Lubeteng Mendapat Perhatian Penuh, Ada Dua Potensi Unggulan

Rekomendasi

Impresife.com – Infrastruktur Desa Lebeteng, Kecamatan Tarub mendapat perhatian khusus dari Pemkab Tegal karena punya potensi unggulan untuk mendorong pertumbuhan ekonomi desa, Selasa (23/7/24).

Setidaknya ada dua potensi unggulan yang bisa dikembangkan di Desa Lebeteng, yakni, peternakan sapi dan industri rumah tangga pembuatan tahu aci.

Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Sekda Kabupaten Tegal, Suspriyanti menekankan akan pentingnya pengembangan lebih lanjut kedua potensi usaha ini.

Baca juga :  Ekowisata Hutan Mangrove Tapak Desa Tugurejo, Indah dan Instagramable

“Saya minta dinas terkait dapat membantu peternakan sapi di Desa Lebeteng dengan memanfaatkan klinik hewan, memberikan pelatihan, bantuan modal, akses ke pasar dan pengolahan susu sapi,” ucap Suspriyanti.

Untuk pengembangan industri rumah tangga tahu aci, bisa dilakukan dengan meningkatkan kualitas produksi dan memperluas jangkauan pasar.

“Saya mohon kepada dinas terkait lebih mendukung industri unggulan dengan membangun infrastruktur pendukung, seperti sentra industri tahu aci maupun ruang pamer produk yang modern,” imbuhnya.

Baca juga :  Bupati Mewanti-wanti, Kades di Batang Jangan Selewengkan Dana Desa

Dia menyadari beberapa infrastruktur masih perlu ditingkatkan agar potensi di desa semakin berkembang. Karena itu, pemdes harus mampu mengoptimalkan dana desa (DD) untuk memaksimalkan infrastruktur desa.

“Kami sadar beberapa infrastruktur yang masih perlu ditingkatkan. Saya berharap ada upaya bersama, terutama dari pemdes agar pemanfaatan dana desa dapat dimaksimalkan dalam pembangunan infrastruktur desa,” kata Suspriyanti. ***

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

BERITA TERBARU

Tak Ada Anggaran, PSIP Pemalang Berhenti Berkompetisi di Liga PSSI

Impresife.com - PSIP Pemalang dipastikan absen pada musim kompetisi tahun ini usai turun kasta ke Liga 4 PSSI. Mirisnya,...

Artikel Terkait