Impresife.com – Partai Golongan Karya (Golkar) resmi mengusung pasangan calon Anom Widiyantoro dan Nurkholes, Minggu (25/8/24).
Keduanya dipastikan mendapat surat rekomendasi dari DPP Partai Golkar untuk maju di Pilkada Pemalang 2024.
Pernyataan ini disampaikan oleh Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Golkar Pemalang, Edi Susilo usai dirinya menerima informasi dari DPP.
“Pasti, informasi dari DPP, rekomendasi akan diberikan kepada Pak Anom dan Pak Nurkoles,” tutur Edi Susilo melalui sambungan telepon , Minggu (25/8/24) sore.
Edi mengatakan, sore ini Anom dan Nurkoles diundang ke DPP Partai Golkar. Namun dirinya belum tahu pasti apakah kedatangan keduanya di DPP terkait surat rekomendasi atau untuk keperluan yang lain.
“Ya, (Minggu) sore ini Pak Anom dan Pak Nurkoles diundang ke kantor DPP. Tapi kami belum tahu apakah terkait surat rekomendasi atau keperluan lain,” katanya.
Ditanya perihal partai koalisi, Edi Susilo menjawab PKB. Namun menurut dia, komunikasi politik antara kedua partai ini belum clear.
“Kami sudah membangun koalisi dengan PKB. Tetapi kami belum tahu apakah pasangan Anom dan Nurkoles hanya diusung oleh Partai Golkar atau bersama PKB,” ujarnya.
Sementara Anom Widiyantoro saat dikonfirmasi mengatakan bahwa sampai saat ini dirinya belum menerima salinan surat rekomendasi dari DPP Partai Golkar.
“Saya saat ini belum melihat (surat) rekomendasinya,” jawab Anom singkat melalui pesan WhatsApp. ***