back to top
Kamis, November 21, 2024

LDII Pemalang Kurban Ratusan Ekor Sapi dan Kambing, Nilainya Rp 3 Miliar Lebih

Rekomendasi

IMPRESIFE.COM – Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Lembaga Dakwah Islam Indonesia (LDII) Pemalang menyembelih ratusan ekor sapi dan kambing pada hari raya Idul Adha 1445 Hijriah.

Penyembelihan hewan kurban tersebar di sekitar 40 titik lokasi di seluruh penjuru Kabupaten Pemalang.

“Alhamdulilah hari raya Idul Adha tahun ini warga LDII Pemalang menyembelih ratusan hewan kurban. Ada 114 ekor sapi dan 108 ekor kambing hari pertama penyembelihan, kemungkinan ada tambahan pada hari berikutnya,” ujar Sekretaris DPD LDII Pemalang, Agus Sarwono, Senin (17/6/24).

Baca juga :  Seniman Vietnam Belajar Jaran Kepang dan Wayang di Temanggung

Agus memaparkan, berdasarkan data yang diterima DPD LDII Pemalang, dana yang terkumpul Rp 3.185.700.000. Dana tersebut untuk membeli 114 ekor sapi senilai Rp 2.841.250.000 dan 112 ekor senilai Rp 343.450.000.

“Pelaksanaan kurban tahun 2023 nilai totalnya Rp 3.046.750.000. Dan tahun ini Rp 3.185.700.000. Jadi ada kenaikan sekitar Rp 138.950.000,” paparnya.

Sebaran hewan kurban, paling banyak di Kecamatan Ampelgading, yaitu 31 ekor sapi dan 54 ekor kambing. Kecamatan Pemalang 23 ekor sapi dan 19 ekor kambing. Kecamatan Petarukan 21 ekor sapi dan 9 ekor kambing.

Baca juga :  Sambut Hari Wayang Nasional, 5 Dalang Cilik Batang Tampil dengan Lakon Bima Suci

Untuk kecamatan lain, jumlah hewan kurban antara 1 hingga 9 ekor sapi, dan 2 hingga 9 ekor kambing.

“Alhamdulillah, hewan kurban warga LDII se-Jawa Tengah tahun 2024 total 5.911 ekor sapi, 1 (satu) ekor kerbau dan 6.215 ekor kambing. Data ini diperkirakan terus bertambah, karena ada beberapa daerah yang belum melaporkan secara resmi,” jelasnya.

Agus menyampaikan, melalui momen ini DPD LDII Pemalang ingin berbagi dengan sesama yang membutuhkan. Ia ingin, keberadaan LDII bisa memberikan manfaat bagi masyarakat di seluruh daerah.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

BERITA TERBARU

Tak Ada Anggaran, PSIP Pemalang Berhenti Berkompetisi di Liga PSSI

Impresife.com - PSIP Pemalang dipastikan absen pada musim kompetisi tahun ini usai turun kasta ke Liga 4 PSSI. Mirisnya,...

Artikel Terkait